The Cafe, Mulia

Jadi minggu lalu gw berkesempatan dua kali lunch dan satu kali breakfast di The Cafe, Mulia. Dan satu hal yang pasti dari kesempatan makan gw di Mulia adalah gw ga heran kalo buffet Mulia disebut sebagai salah satu buffet terenak di Jakarta.


20171006_071226

Mari kita bahas tentang breakfastnya dulu. Varian breakfastnya banyak banget. Gw jatuh cinta ama madunya. Jadi breakfast di Mulia ini pakai madu asli karena diambil langsung dari sarang madu asli (mohon jangan mengajukan pertanyaan seperti : "berarti lebahnya masih ada dong?" Terima kasih)


Sarang madu dioleskan ke roti lalu dicampur dengan butter. Aduh taste like heaven.


Kuah baksonya juga enak banget. Sayur - sayurannya dimasak dengan baik karena tekstur dari sayurannya masih ada tetapi tidak menyisakan bau langu dari sayuran mentah.


20171006_135114

Apakah kalian melihat pemandangan di sudut kanan atas? Itu adalah cheese naan. Naan sendiri adalah kue dari India. Yup kalo lunch di Mulia, kalian bisa menikmati pemandangan Indian cuisine. Bukan hanya cheese naan nya yang enak, kalian juga bisa menikmati kerupuk ala India. Kari nya juga enak banget karena walaupun bersantan tapi rasanya ga bikin eneg.


Dan lagi - lagi siang itu gw memesan kuah bakso campur. Enak ga? Enak banget gw suka. Dan jangan pernah lewatkan bagian panggangannya. Ada ikan dan juga sapi. Yang gw pesan adalah ... gw lupa sih sirloin atau tenderloin. Yang pasti rasanya enak, perfect karena walaupun matang tapi ga alot.


Satu hal yang menjadi perhatian gw adalah sambal. Gw itu pemakan sambal garis keras. Tanyakan pada Mr. Y. Hahaha... Kita berdua suka pegi makan makanan pedas, dia makan sambal dipakein kecap manis aja udah keringetan banget. Gw makan sambal ga pake kecap manis masih selow aja. Nambah pula sambelnya. Sayangnya sambal di five stars hotel selalu gw rasakan kurang nendang ya. Ga pernah sih gw makan sambal yang rasanya ga enak kalo di five stars hotel, cuman masalahnya sambelnya itu rasanya biasa aja. Nah khusus untuk di Mulia Hotel, gw harus kasih dua jempol karena sambelnya itu walau ga pedes banget, tapi rasanya memorable. Enakkkkkkk hahaha.


Jangan lupa cicipin juga berbagai macam dessert yang disediakan. Enak banget. Tiramisu, cheese cake, ice cream. Berbagai jenis dessert yang sayang banget kalo dilewatkan.


Hotel Mulia menyediakan beberapa varian masakan terdiri dari Western cuisine dan Asian cuisine. Untuk Asian cuisine nya sendiri terdiri dari Korean, Chinese, and Japanese food. Untuk siang hari terdapat Indian cuisine juga. Sebagai salah satu hotel bintang lima di Jakarta, gw ga heran kalau Hotel Mulia menyediakan buffet yang enak karena tentunya ada standarisasi untuk masakan yang mereka buat. Tapi gw bisa katakan bahwa selain enak, buffet mereka juga termasuk salah satu yang terbaik.


The Cafe by Mulia Hotel tentu saja masuk sebagai salah satu restoran favorit gw.


The Cafe by Mulia Hotel Senayan
Jl. Asia Afrika, RT.1/RW.3,
Gelora, Kota Jakarta Pusat
(021) 5747777

FYI, harga buffet untuk lunch ga termasuk beverages

Comments